Bongkar Fitur IPOT Buzz, Dapatkan Informasi Seputar Pasar Modal Terpercaya Tanpa Registrasi!

IPOT Buzz

Berdasarkan Survey yang dilakukan oleh Populix tahun 2022 lalu menunjukkan jika 1 dari 3 non - investor masih ragu untuk memulai investasi karena khawatir dengan risiko kerugian yang akan dialami.

Padahal, saham menjadi instrumen yang banyak diminati oleh investor karena dapat menawarkan potensi keuntungan yang tinggi. Tapi keuntungan ini dibarengi dengan besarnya risiko yang dimiliki.

Biasanya, ketakutan ini didasari karena kurangnya wawasan dan akses informasi mengenai saham.

Oleh karena itulah pada hari jadinya yang ke-21 tahun, PT Indo Premier menghadirkan berbagai fitur inovatif supaya penggunanya dapat belajar saham dengan maksimal, salah satunya adalah IPOT Buzz.

Apa Itu IPOT Buzz?

IPOT Buzz merupakan fitur inovasi terbaru dari aplikasi IPOT yang menyediakan forum investasi untuk menghubungkan para pengguna agar dapat berdiskusi, berbagi opini dan mencari informasi terbaru di pasar modal secara real time.

Bahkan, di IPOT Buzz juga Anda dapat terhubung langsung dengan para investor profesional dan memantau informasi yang dibagikan dalam postingannya.

Semua kemudahan dari IPOT ini bisa Anda akses dengan mudah secara gratis tanpa perlu melakukan registrasi sekalipun.

Kategori Informasi dalam IPOT Buzz

Sesuai tujuannya untuk menghadirkan wadah bagi para investor agar dapat mengakses informasi terupdate secara mudah, maka IPOT Buzz menawarkan beberapa kategori yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Beberapa kategori informasi yang ditawarkan oleh IPOT Buzz ini mulai dari Saham, Ahli, Rumor, Hot Topics, IPS Research, hingga IPOT Tricks. Semua informasi ini dapat Anda sortir sesuai dengan kebutuhan. Jadi Anda tidak perlu menghabiskan waktu untuk mengkonsumsi berita yang benar-benar sedang tidak diperlukan.

3 Keunggulan Akses Informasi Pasar Modal di IPOT Buzz

Tentunya, ada banyak keunggulan yang ditawarkan saat seorang pengguna mengakses informasi pasar modal terupdate dari IPOT Buzz sehingga jadi pilihan paling layak untuk belajar saham. Beberapa keunggulannya ini adalah:

1. Sumber Berita yang Kredibel

Salah satu poin unggulan dari IPOT Buzz adalah credible. Jadi IPOT Buzz menyajikan informasi atau berita saham yang telah terintegrasi dengan berbagai sumber terpercaya dan dapat dipertanggung jawabkan.

Update berita mengenai saham dan kondisi pasar modal yang kredibel ini dapat Anda akses dengan mudah melalui menu IPOT News Official.

Adanya keunggulan ini tentu akan membantu Anda mendapatkan dasar informasi yang benar untuk bahan analisa dalam menentukan strategi investasi

2. Mudah Diakses dan Efisien

Keunggulan lainnya yang dimiliki IPOT Buzz adalah Contextual and personalized. Dimana fitur ini akan memudahkan Anda untuk mengakses informasi sesuai dengan kebutuhan melalui opsi filter yang tersedia.

Tentunya dengan mengakses informasi hanya sesuai preferensi dan kebutuhan akan membuat Anda jadi lebih efisien.

Sebab Anda tidak perlu menghabiskan banyak waktu dan energi untuk membaca dan terpapar informasi yang tidak dibutuhkan.

Informasi yang dapat Anda sortir ini tidak hanya berdasarkan kategori saja namun juga lebih spesifik lagi seperti kata kunci.

Saat Anda menuliskan kata kunci yang diinginkan, maka pada fitur tersebut akan memunculkan diskusi, hasil opini, postingan investor lain dan informasi berita yang mengandung hal tersebut.

3. Mudah Didalami Lebih Lanjut

Terakhir, IPOT Buzz juga menghadirkan fitur yang Actionable. Ini berarti setiap informasi yang ada di dalamnya mudah untuk ditindak lanjuti.

Jadi, bila Anda sedang mengakses informasi mengenai saham yang banyak diperbincangkan saat itu, kode emiten yang tercantum dapat segera di-klik.

Jadi Anda bisa mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai saham tersebut baik dari segi fundamental maupun teknikal secara real time.

Pada tahap inilah, Anda bisa mulai menentukan keputusan apakah hendak langsung melakukan transaksi ataukah melakukan analisa lebih lanjut terlebih dahulu.

Belajar Saham dan Tingkatkan Kemampuan Analisa dengan Fitur IPOT Buzz dan Simulasi Investasi dari IPOT

Aplikasi IPOT

Setelah mendapatkan informasi yang menyeluruh dari IPOT Buzz, langkah selanjutnya adalah melakukan tindakan. Umumnya, para investor akan menentukan sebuah keputusan dari setiap informasi dan opini yang ia dapatkan dalam forum.

Ada yang langsung melakukan eksekusi transaksi jual-beli ada juga yang memilih untuk mendalami fundamental serta teknikal yang dimiliki emiten tersebut.

Sayangnya, masih banyak orang yang masih takut untuk memulai karena risiko kerugian yang selalu mengintai.

Oleh karena itu, fitur terbaru dari aplikasi investasi IPOT ini telah dilengkapi dengan “Simulasi”. Pada fitur Simulasi Investasi ini, para pengguna dapat melakukan transaksi jual-beli secara real time menggunakan dana virtual tanpa batas.

Jadi, Anda dapat mencoba berinvestasi layaknya transaksi nyata di pasar modal tanpa perlu khawatir akan mengalami kerugian.

Tentu fitur ini cocok bagi Anda yang baru mulai investasi saham ataupun investor yang ingin mencoba menguji strateginya terlebih dahulu.

Tenang saja, baik fitur Simulasi Investasi dan IPOT Buzz ini bisa diakses secara cuma-cuma tanpa perlu melakukan registrasi.

Baik nasabah Indo Premier atau bukan tetap bisa mulai belajar saham dan mendalami pasar modal dengan mudah tanpa mendaftarkan akun terlebih dahulu.

Jadi tunggu apa lagi? #PakeAjaDulu Aplikasi IPOT dan mulai belajar saham sekarang!

Posting Komentar untuk "Bongkar Fitur IPOT Buzz, Dapatkan Informasi Seputar Pasar Modal Terpercaya Tanpa Registrasi!"

List Blog Keren Rajabacklink